Tattoo

Dance Of The Dragon



Adalah Tae-san Kwon (Jang Hyuk), seorang bocah laki-laki asal Korea yang bercita-cita ingin menjadi seorang ballroom dancer. Keinginannya menjadi penari timbul saat berusia 8 tahun yaitu ketika ibunya membawa Tae-san kecil menonton pertunjukan ballroom dancer. Keinginan menjadi penari ditentang oleh ayah Tae-san, karena bagi ayahnya, masa depan seseorang ditentukan oleh pendidikan.

Meski ditentang, diam-diam Tae-san berlatih menari sendiri dari buku yang dibelinya di pasar loak. Tae-san bertekad untuk meneruskan pendidikannya hingga ke perguruan tinggi seperti yang diinginkan ayahnya, Namun karena kesulitan ekonomi, setelah lulus sekolah menengah, Tae-san malah diminta untuk bekerja di pabrik.

Selama sepuluh tahun, Tae-san memendam keinginannya untuk menjadi penari sampai suatu ketika datang sebuah kesempatan audisi dari sebuah sekolah dansa di Singapura milik Emi Lim (Fann Wong) Dengan bekal seadanya dan diiringi tatapan pesimis ayahnya, Tae-san pergi ke Singapura. Berkat jasa Emi yang meloloskannya saat audisi, akhirnya Tae-san bisa meraih impiannya menjadi seorang penari.

Emi Lim adalah instruktur tari yang pernah menjuarai berbagai kejuaraan. Sejak kakinya cedera, ia tidak pernah mengikuti kejuaraan lagi. Kekasih Emi, Cheng (Jason Scott Lee), seorang pelatih Karate, sudah meminta Emi untuk tidak mengajar tari demi kesehatannya. Namun bagi Emi, menari adalah segalanya. Ia menolak keinginan Cheng. Sebenarnya keadaan Cheng setali tiga uang dengan Emi. Ia sendiri pernah mengalami cedera sehingga Cheng tidak bisa lagi mengikuti pertandingan Karate.

Terbakar rasa cemburu melihat kedekatan Emi dan Tae-san, Cheng mengancam Tae-san. Cheng meminta Tae-san untuk pindah ke sekolah tari lain dan memberinya uang pengganti. Tae-san tidak mau begitu saja mengikuti keinginan Cheng. Ia lalu mendatangi tempat latihan karate Cheng dan mengembalikan uang yang diberikan. Cheng marah dan menantang duel Tae-san dalam waktu 7 hari. Jika Tae-san kalah, maka ia harus kembali Korea dan meninggalkan Emi.

Tae-san kebingungan. Ia bukanlah seorang petarung. Ia hanya seorang penari, bagaimana mungkin bisa melawan Cheng sang pelatih karate. Tae-san bersusah payah berlatih beladiri untuk bisa mengalahkan Cheng. Namun bukannya kemajuan yang diperoleh, tapi justru ia melukai diri sendiri. Akhirnya ia mengajukan kepada Cheng untuk duel dalam olahraga Taichi. Chengpun menyetujuinya.

Saat bertanding dengan Cheng, Tae-san kehilangan konsentrasi sehingga bisa dikalahkan. Iapun harus kembali ke Korea. Selama berada di Korea, Tae-san justru mendapatkan dukungan dari ayahnya untuk kembali ke Singapura untuk meneruskan sekolahnya. Didorong oleh ayahnya dan untuk memenuhi keinginan Emi yang telah mendaftarkannya sebagai partner menarinya dalam sebuah kompetisi, akhirnya Tae-san kembali ke Singapura. Berada di atas panggung menari bersama pasangan dansanya adalah impian Tae-san saat pertama kali melihat ballroom dancer bersama ibunya saat ia berusia 8 tahun.

Pemain : Jang Hyuk, Fann Wong
Genre : Drama | Music | Romance
Country : Korea

TATTOO
KOLEKSI FILM BIOSKOP © 2008. Design by :Yanku Templates Sponsored by: Tutorial87 Commentcute