|
|
---|
|
|
---|
Taken
Bryan (Liam Nelson) adalah seorang agen pemerintah yang handal. Bryan mengundurkan diri dari pekerjaannya karena ingin lebih dekat dengan putri satu-satunya Kim (Meggie Grace).
Suati hari Kim bersama sahabat karibnya Amanda (Katie Cassidy), akan berlibur ke Paris. Pada Awalnya Bryan tidak mengijinkanKim untuk berlibur ke Paris, namun karena dibujuk dan karena sayangnya kepada Kim, akhirnya Bryan mengijinkan putrinya tersebut berlibur ke Paris.
Sesampai di Paris, ternyata Kim dan Amanda telah diincar oleh sekelompok mafia Albania. Mafia ini melakukan penculikan terhadap para gadis remaja untuk kemudian dijual sebagai pelacur kepada jutawan dan mafia kelas kakap lainnya. Akhirnya Kim dan Amanda pun dapat diculik olek kawanan mafia tersebut.
Mau tak mau Bryan pun segera berangkat ke Paris untuk menyelamatkan Kim dan Amanda dari para penculik. Bryan harus menggunakan semua keahliannya untuk melacak keberadaan kelompok mafia tersebut untuk menyelamatkan putrinya.
Mampukah Bryan menemukan dan menolong putrinya dari tangan para penculik???
Starring : Liam Neeson, Famke Janssen
Genre : Action | Crime | Drama | Thriller
Country : France
Bride Wars
Emma (Anne Hathaway) dan Liv (Kate Hudson) adalah dua sahabat yang telah merancang seperti apa pernikahan mereka kelak sejak mereka berdua masih anak-anak. Persahabatan ini berlangsung sampai kedua wanita ini beranjak dewasa dengan karakter dan pekerjaan mereka masing-masing. Namun satu hal tetap sama: mereka masih tetap memegang rencana pernikahan yang mereka impikan.
Kini, ketika kedua wanita ini telah menemukan pria idaman mereka, arah menuju pernikahan impian ini pun semakin dekat. Celakanya, ada satu masalah yang akhirnya membuat nilai persahabatan mereka diuji. Karena satu kesalahan, mereka berdua akhirnya mendapat tanggal pernikahan di hari yang sama. Ini jadi masalah karena Emma dan Liv sama-sama menginginkan pesta pernikahan di Plaza Hotel.
Liv yang seorang pengacara jelas tak akan begitu saja mau mengalah sementara Emma yang berprofesi sebagai seorang guru merasa selama ini hidupnya telah ia abdikan untuk orang lain dan kini saatnya ia mendapatkan apa yang ia inginkan. Dan perang pun tak dapat lagi dihindarkan. Emma dan Liv mulai saling berusaha menggagalkan pernikahan pasangan yang lain dengan berbagai cara.
Puncaknya terjadi ketika Liv memutar rekaman DVD ketika Emma sedang mabuk dan menari-nari. Bagaimana nasib pernikahan kedua sahabat ini? Yang jelas film drama komedi dengan sentuhan bumbu romantisme ini tetap menawarkan akhir cerita yang bahagia layaknya dalam dongeng meski dalam wujud yang berbeda.
Starring : Kate Hudson, Anne Hathaway, Chris Pratt
Genre : Comedy | Romance
Country : USA
Asmara Dua Diana
Asmara (Jamie Aditya) bisa jadi adalah pria yang paling beruntung. Ia menikahi Diana Wulandari (Luna Maya) yang cantik dan juga merupakan anak tunggal seorang pengusaha travel kaya di Jakarta. Sayangnya, Asmara punya satu 'penyakit' yang bakal membuatnya tertimpa banyak kesialan.
Sejak menikah dengan Diana Wulandari, Asmara diserahi perusahaan oleh mertuanya. Warisan pun terbentang di depan mata. Masa depan Asmara jelas akan cerah. Semuanya berjalan lancar hingga Asmara yang supel dan baik mulai terpikat seorang wanita bernama Diana Dwiyana (Aura Kasih) yang seksi dan mempesona. Dari beberapa kali kencan rahasia, Diana Dwiyana pun mengaku hamil dan meminta pertanggungjawaban Asmara. Permintaan ini sulit ditolak karena Diana Dwiyana adalah adik dari seorang kolonel yang tak ragu berbuat kasar jika ada yang mengganggu keluarganya. Di sisi lain, Asmara juga tak mungkin meninggalkan istrinya karena jaminan masa depannya ada di sana.
Masalah bertambah rumit ketika Diana Wulandari, istri Asmara, ternyata juga hamil. Kehamilan ini jelas disambut dengan gembira oleh seluruh keluarga. Bahkan, saking bahagianya, ayah Diana Wulandari malah memberikan perusahaan baru buat Asmara. Di saat yang sama, Diana Dwiyana yang mulai hilang kesabaran mengancam akan memberi tahu istri Asmara tentang hubungan mereka. Panik, Asmara pun mulai terpikir untuk menghabisi nyawa Diana Dwiyana dengan cara menyewa seorang pembunuh bayaran.
Ternyata ini pun tak mendatangkan ketenangan batin buat Asmara yang semakin resah. Dalam kekalutan, Asmara memutuskan untuk pergi menghilang. Dalam pelarian ini Asmara kemudian bertemu dengan seorang preman yang baru saja bebas dari penjara. Dari preman ini Asmara mendapat pencerahan. Menurut sang preman, tempat paling aman di dunia adalah di dalam penjara. Di dalam penjara tak ada orang yang dapat menyentuh Asmara.
Starring : Jamie Aditya | Luna Maya | Aura Kasih
Genre : Comedy | Drama
Country : Indonesia
Stripper Academy
Pemilik sebuah klub strip kelas tinggi memutuskan untuk merekrut lebih banyak keindahan (ehem-ehem) olehnya maka dia mendirikan Akademi Stripper. Kamp canggih ini mengajarkan penari bagaimana bergerak layaknya belukar seperti profesional berpengalaman. Akademi akan menerima siapa pun, tetapi hanya sedikit yang bisa membuat ke puncak kesuksesan dan kenikmatan.
Pemain : Richard Tyson, Kate Clearly
Genre : Comedy
Country : USA
Inkheart
Film Inkheart menceritakan kemampuan seorang ayah Mortimer Folchart (Brendan Fraser) dan anaknya Meggie (Eliza Bennett) yang memiliki kemampuan khusus yakni silvertongue (lidahperak), di mana setiap buku yang dibacanya dengan keras maka setiap tokoh, benda, monster dan apa yang dibaca tersebut akan menjadi kenyataan dan datang ke dunia nyata.
Namun kemampuan ini memiliki efek buruk yaitu ketika tokoh dalam dunia dongeng ini muncul ke dunia, maka secara otomatis ada manusia yang harus menggantikan posisinya di dunia dongeng. Kemampuannya tersebutlah yang menyebabkan istrinya Theresa (Sienna Guillory) hilang terserap ke dunia dongeng saat Mortimer 'menghidupkan' tokoh Capricorn (Andy Serkis). Pada mulanya Mortimer tidak menyadari akan kemampuannya tersebut. Ia baru menyadarinya ketika ia membacakan sebuah dongeng untuk putrinya, dan tiba-tiba tokoh yang ada dalam buku dongeng tersebut hidup dan muncul di hadapannya.
Kini Capricorn yang punya niat jahat berusaha memaksa Mortimer untuk 'menghidupkan' juga tokoh-tokoh jahat lain untuk membantu niat jahat Capricorn.
Bagaimanakah aksi Ayah dan anak tersebut. Apakah Mortimer berhasil menggagalkan niat jahat Capricorn. Dan bagaimana nasib istri Mortimer yang terjebak di dunia dongeng?
Starring : Brendan Fraser, Sienna Guillory
Genre : Adventure | Family | Fantasy
Country : Germany | UK | USA
Glitch : Tersesat Dalam Waktu
Tanggal 26 Desember 2004, 01.58 WIB, 6 jam sebelum terjadinya tsunami, terjadi berbagai kekacauan waktu (time glitch) di berbagai belahan dunia. Andi, Dara, dan teten yang sedang dalam acara liburan mereka pada dini hari yang naas tersebut dan sedang dalam perjalanan pulang ke Cibubur.
Sesaat setelah melewati suatu kabut yang tipis, mereka mulai tidak mengenali daerah yang mereka lalui. Dalam kebingungan mereka mulai memperlambat laju kendaraan mereka dan mulai meneliti keberadaan mereka. Apa yang mereka lihat kemudian adalah suatu hal yang tidak dapat diterima secara akal sehat. Dibawah sorotan sinar lampu mobil, berdiri megah Jam Gadang Bukittinggi, yang jaraknya kurang lebih 1008 km dari Jakarta. Mereka ada di tengah kota Bukittinggi padahal sesaat yang lalu mereka masih di Cibubur.
Berbagai kejadian aneh setelah peristiwa tersebut membuat para mahasiswa ini kalang kabut menghadapi situasi yang rasanya tidak nyata. Kelelahan fisik dan mental ini membuat Andi, mahasiswa Nagoya University Jepang meminta bantuan Prof. David Leman yang memang ahli dalam Quantum Physic Research Nagoya untuk datang ke Indonesia. Dengan bantuan David, mereka mencoba memecahkan misteri yang menimpa Andi dan teman-temannya. Satu hal yang mereka ketahui adalah konon pada zaman dahulu kala leluhur mereka seperti Wali Songo dan lain-lain mempunyai kesaktian dapat pergi ke tempat lain atau mereka mempunyai sebuah "vortex" atau lorong waktu yang dapat mereka lewati.
Setelah melalui berbagai macam perjuangan, akhirnya mereka menemukan dimana letak vortex ini. Satu hal yang mengejutkan adalah vortex ini juga terletak diatas lembah dan jurang yang amat dalam, sehingga meloncat ke vortex juga berarti bunuh diri. Bagaimana cara Andi, Dara dan teten untuk kembali ke dunia mereka? Mungkinkah sebenarnya pada tanggal 26 Desember gempa yang melanda Aceh adalah sebuah usaha bumi untuk memperbaiki kesalahan waktu yang sudah terlalu jauh bergeser?
Starring : Fikha Effendi, Amanda F, Andhika Pratama
Genre : Thriller
Country : Indonesia
Pintu Terlarang
Film ini diadaptasi dari novel thriller 'Pintu Terlarang' karya Sekar Ayu Asmara. Gambir (Fachry Albar) seorang pematung yang disegani para kolektor seni, tidak sengaja menemukan sebuah pintu yang berada di balik lemari. Selama tinggal di rumahnya, baru kali itu dia menemukan pintu bercat merah terkunci gembok. Ingin tahu apa isi ruangan di balik pintu itu, Gambir mencoba mendobraknya dengan sebilah kapak. Saat mengayunkan kapak, tiba-tiba istrinya, Talyda, (Marsha Timothy) datang dan berucap "Gambir, jangan buka pintu itu. Jika kamu mencintai saya, jangan pernah membukakan pintu itu".
Gambir pun mengurungkan niat demi istri tercinta yang terus-terusan memohon agar jangan sampai pintu itu terbuka. Sejak saat itu, perjalanan hidup Gambir selalu diwarnai peristiwa yang mengundang tanda tanya. Seperti bisikan-bisikan ghaib "tolong saya". Juga saat olahraga squash, tiba-tiba dia menemukan secarik kertas tertulis "tolong saya", yang tak tahu datang dari mana karena di ruangan itu tidak terlihat ada seorang pun datang. Juga saat berada di kafe, Gambir melihat coretan kata-kata yang sama di dinding. Hingga akhirnya menuntun dirinya ke sebuah tempat bernama Herosase. Tidak mudah untuk bisa masuk ke dalam ruangan Herosase karena ada syarat khusus, yakni menjadi member terlebih dahulu.
Selidik punya selidik, ternyata sobat Gambir bernama Dandung (Ario Bayu) selama ini menjadi member klub tersebut. Gambir meminta rekomendasi Dandung untuk membawanya menjadi member klub Herosase. Apa yang didapatnya sungguh di luar dugaan. Ternyata Herosase menyajikan tayangan-tayangan yang mengerikan. Salah satunya, ada seorang anak yang selalu minta tolong setelah disiksa oleh kedua orang tuanya. Ternyata anak inilah yang selama ini meminta pertolongan Gambir. Namun, bagaimana cara Gambir menyelamatkan anak ini? Inilah yang menjadi teka-teki.
Ternyata, hidupnya bak lingkaran setan. Sebuah tayangan di Herosase membuka karakter asli orang-orang terdekatnya. Di antaranya Talyda, ibu mertuanya (Henidar Amru), John Wongso (Tio Pakusadewo) yang selama ini menjadi sponsornya untuk pameran-pameran karya seni. Gambir yang punya sifat pengalah dan peduli terhadap sesama, akhirnya menjadi beringas setelah tahu selama ini dikhianati orang yang dipercayainya. Dia merencanakan sebuah pembantaian.
Undangan makan malam untuk merayakan Natal dilayangkan. Bagi Gambir, ini adalah perjamuan terakhir bagi istri dan orang-orang yang selama ini dekat dengannya. Karena dalam perjamuan itu Gambir menjelma menjadi malaikat pencabut nyawa.
Starring : Fachry Albar, Marsha Timothy, Ario Bayu
Genre : Thriller
Country : Indonesia
Perempuan Berkalung Sorban
Ini adalah sebuah kisah pengorbanan seorang perempuan, Seorang anak kyai Salafiah sekaligus seorang ibu dan isteri. Anissa (Revalina S Temat), seorang perempuan dengan pendirian kuat, cantik dan cerdas. Anissa hidup dalam lingkungan keluarga kyai di pesantren Salafiah putri Al Huda, Jawa Timur yang konservatif. Baginya ilmu sejati dan benar hanyalah Qur�an, Hadist dan Sunnah. Buku modern dianggap menyimpang
Dalam pesantren Salafiah putri Al Huda diajarkan bagaimana menjadi seorang perempuan muslim dimana pelajaran itu membuat Anissa beranggapan bahwa Islam membela laki-laki, perempuan sangat lemah dan tidak seimbang
Tapi protes Anissa selalu dianggap rengekan anak kecil. Hanya Khudori (Oka Antara), paman dari pihak Ibu, yang selalu menemani Anissa. Menghiburnya sekaligus menyajikan �dunia� yang lain bagi Anissa. Diam-diam Anissa menaruh hati kepada Khudori. Tapi cinta itu tidak terbalas karena Khudori menyadari dirinya masih ada hubungan dekat dengan keluarga Kyai Hanan (Joshua Pandelaky), sekalipun bukan sedarah. Hal itu membuat Khudori selalu mencoba membunuh cintanya. Sampai akhirnya Khudori melanjutkan sekolah ke Kairo. Secara diam-diam Anissa mendaftarkan kuliah ke Jogja dan diterima tapi Kyai Hanan tidak mengijinkan, dengan alasan bisa menimbulkan fitnah, ketika seorang perempuan belum menikah berada sendirian jauh dari orang tua. Anissa merengek dan protes dengan alasan ayahnya.
Akhirnya Anissa malah dinikahkan dengan Samsudin (Reza Rahadian), seorang anak Kyai dari pesantren Salaf terbesar di Jawa Timur. Sekalipun hati Anissa berontak, tapi pernikahan itu dilangsungkan juga. Kenyataan Samsudin menikah lagi dengan Kalsum (Francine Roosenda). Harapan untuk menjadi perempuan muslimah yang mandiri bagi Anissa seketika runtuh
Dalam kiprahnya itu, Anissa dipertemukan lagi dengan Khudori. Keduanya masih sama-sama mencintai.�
Apakah cinta anissa dan Khudori berakhir di pernikahan?
Bagaimana hubungan Anissa dan kedua orang tuanya dan Samsudin suaminya?
Apakah Anissa dapat menjadi muslimah seperti yang diinginkan orang tuanya?
Pemain : Revalina S. Temat, Joshua P, Widyawati
Genre : Drama
Country : Indonesia
Kawin Laris
Agus (Zumi Zola) sejak kecil bercita-cita untuk menjadi seorang penghulu karena Agus sangat mempercayai kesucian pernikahan. Agus tetap gigih mempertahankan cita-citanya tersebut mesikipun keluarganya menginginkan ia menjadikan seorang dokter. Karena kegigihannya tersebut, Agus berhasil menjadi seorang penghulu di tingkat kecamatan. Agus merasa sangat sedih, karena semakin hari, kasus perceraian semakin bertambah banyak. Sehingga kepercayaan terhadap institusi penghulu itu pun turun drastis.
Penghulu di kecamatan Agus pun terancam digabung dengan daerah lain karena anjloknya minat orang untuk menikah di kecamatannya. Untuk menanggulangi masalah tersebut, Agus pun menciptakan beberapa ide cemerlang, salah satunya mengadakan kursus persiapan pernikahan.
Sementara itu, di kecamatan sebelah, terdapat seorang penghulu muda bernama Deon (Vincent Rompies). Deo merupakan penghulu terkenal karena sering memimpin pernikahan artis infotainment. Namun, Deon memiliki sifat buruk, yaitu narsis, materialistis, licik dan selalu ingin diakui keberadaannya. Berbagai cara pun dilakukan agar semua klien Agus berpindah tangan padanya. Mulai dari pemberian hadiah cuma-cuma, sampai aksi manipulasi.
Suatu ketika Amanda Alissa (Nana Mirdad), artis sekaligus penyanyi akan menikah dengan Pandu Wicaksana (Udjo Project Pop) seorang anak jenderal, yang dipercaya akan mengadakan pernikahan besar-besaran dan meriah. Masalahnya, tempat tinggal Amanda tepat di perbatasan kecamatan Agus dan Deon. Perebutan untuk menjadi penghulu pun terjadi antara Agus dan Deon. Namun saat perseteruan berlangsung, Agus menerima kabar perceraian kedua orang tuanya. Hancurlah idealisme yang dipupuk Agus selama ini tentang mahligai pernikahan suci.
Bagaimanakah kisah selanjutnya? Apakah Agus masih berminat meneruskan cita-citanya sebagai penghulu pernikahan?
Starring : Zumi Zola, Vincent Ryan Rompies, Nana Mirdad
Genre : Comedy
Country : Indonesia
Subscribe to:
Posts (Atom)
|
|
---|
Category
- 0-9 (34)
- 1939 (1)
- 1941 (1)
- 1974 (1)
- 1977 (1)
- 1979 (1)
- 1980 (3)
- 1981 (1)
- 1982 (2)
- 1983 (3)
- 1984 (5)
- 1985 (2)
- 1986 (1)
- 1987 (4)
- 1988 (3)
- 1989 (3)
- 1990 (2)
- 1991 (2)
- 1992 (2)
- 1993 (3)
- 1994 (3)
- 1995 (4)
- 1996 (3)
- 1997 (5)
- 1998 (10)
- 1999 (5)
- 2000 (12)
- 2001 (18)
- 2002 (17)
- 2003 (29)
- 2004 (37)
- 2005 (35)
- 2006 (68)
- 2007 (100)
- 2008 (205)
- 2009 (252)
- 2010 (47)
- 2019 (1)
- A (62)
- Action (244)
- Adventure (144)
- Animation (57)
- Asia (91)
- B (53)
- Biography (16)
- Bollywood (3)
- Brutally (1)
- C (51)
- Comedy (334)
- Crime (89)
- D (34)
- Disaster (2)
- Documentary (2)
- Drama (358)
- E (12)
- F (24)
- Family (89)
- Fantasy (100)
- G (21)
- H (33)
- History (18)
- Horor (153)
- I (27)
- idws (55)
- J (17)
- K (39)
- L (19)
- Lokal (239)
- M (66)
- Manca (655)
- multi (2)
- Musical (33)
- Mystery (63)
- N (26)
- O (11)
- P (41)
- Q (5)
- R (24)
- Religi (1)
- Romance (159)
- S (79)
- Sci-Fi (91)
- Short (2)
- Sport (15)
- T (161)
- Thriller (239)
- U (8)
- V (8)
- W (24)
- War (31)
- X (7)
- Y (5)
- Z (3)